CIMAHI, NyaringIndonesia.com – Kelompok tari unity 08 yang digawangi Andin, Panya, Reina, Kirana, dan Ridha menjadi pemenang pada ajang Karang Mekar Mencari Bakat (KMB) jilid 2 di lapangan Voli RW 11 Kelurahan Karang Mekar, Kecamatan Cimahi Tengah, Kota Cimahi. Minggu (23/06/2024).
Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!Kelima mojang cantik ini, hanya membutuhkan 3 hari latihan untuk mendapatkan Gerakan yang senada dan mencuri perhatian juri pada ajang tersebut.
“Kami hanya punya waktu 3 hari untuk berlatih, dengan waktu yang singkat itu kami tidak menyia-nyiakan waktu sedikitpun. Alhamdullilah hasilnya memuaskan”. ungkap Andin, salah satu penari kepada nyaringindonesia.com
Ajang yang sudah digelar 2 tahun berturut-turut ini mendapat antusias dari masyarakat Karang Mekar, lantaran dinilai menjadi salah satu wadah untuk mengembangkan bakat-bakat peserta yang ikut.
“Semoga ajang ini terus digelar, agar potensi warga Karang Mekar bisa terus ditumbuh kembangkan”. Harapnya.
Selain itu, kata Andin, KMB ini juga menjadi ajang hiburan dan silahturahmi bagi warga sekitar.
“Alhamdulllah, kami hari ini mendapatkan uang pembinaan sebesar 6 juta dan tropi dari Pa Lurah. Semoga penampilan kami menginspirasi bagi peserta lainnya agar terus berlatih dengan tekun untuk mendapatkan hasil yang diharapkan”. Pungkasnya. (tim)