Bojan Hodak: Persib Tanpa Persiapan Khusus Jelang Laga Kontra Persija

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak.

BANDUNG, NyaringIndonesia.com – Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, menegaskan timnya tidak memiliki persiapan khusus untuk menghadapi Persija Jakarta pada laga tandang pekan ke-23 BRI Liga 1 2024/2025.

Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!

Menurut pelatih asal Kroasia itu, skuat Maung Bandung menjalani persiapan seperti biasa, sama seperti laga-laga sebelumnya.

“Kami tidak punya persiapan khusus. Tekanan ada di mereka sekarang. Mereka bermain di kandang, dan kami telah mengalahkan mereka beberapa kali tahun lalu. Kami juga ada di puncak klasemen dengan selisih poin yang cukup jauh,” ujar Bojan.

Saat ini, Persib tengah dalam kondisi bagus setelah mencatatkan tiga kemenangan beruntun dan bertengger di puncak klasemen sementara. Sementara Persija dalam tekanan karena bermain sebagai tuan rumah dan gagal meraih poin di laga sebelumnya.

Selain itu, tren positif dalam pertemuan terakhir juga menjadi modal kepercayaan diri bagi Persib. Sebaliknya, bagi Persija, catatan buruk ini bisa menjadi beban tambahan.

Bojan pun menegaskan bahwa hasil imbang sudah cukup bagi Persib, namun kemenangan tentu akan menjadi hasil yang lebih baik.

“Mereka yang harus menang, bukan kami. Jika mendapatkan satu poin itu sudah cukup, tapi jika menang, itu fantastis. Jadi kami tidak merasakan tekanan sebesar mereka,” jelasnya.

Persib terus mematangkan persiapan dengan menggelar latihan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, pada Selasa (11/2/2025). Maung Bandung masih memiliki waktu empat hari sebelum bertandang ke Stadion Patriot Chandra Bhaga, Bekasi, pada Minggu (16/2/2025).

Berita Utama