Perumahan ARHASS VILLA

Diskar PB Kota Bandung Turunkan  Armadanya  Padamkan Kebakaran

Tangkapan layar Kebakaran rumah seorang warga di Braga
Bandung, NyaringIndonesia.com – Untuk merespons peristiwa kebakaran yang terjadi di kawasan permukiman padat penduduk di Braga, tepatnya , di belakang Teras Braga, jumat (2/2/2024). Dinas Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Diskar PB) Kota Bandung, Jawa Barat, telah menurunkan enam unit armada pemadam kebakaran.

Gun Gun Sumaryana, Kepala Diskar PB Kota Bandung, menyatakan bahwa pihaknya menerima laporan kebakaran pada pukul 16.30 WIB. Saat ini, tim sedang berusaha untuk memadamkan api agar tidak semakin meluas.

“Proses penanganan masih berlangsung, dan kami juga beruntung dengan bantuan hujan karena kawasan ini sangat padat penduduk. Kami tidak hanya mendeploy armada dari markas pusat, tetapi juga dari unit-unit lainnya,” ujar Gun Gun.

Gun Gun menjelaskan bahwa petugas gabungan segera merespons laporan warga dengan mengarahkan enam armada pemadam kebakaran ke lokasi kejadian.

“Kami terus mengirimkan unit, bukan hanya dari markas pusat, karena ini merupakan pusat kota yang padat penduduk. Langkah ini diambil untuk mengantisipasi kemungkinan merembet ke perumahan lainnya,” tambahnya.

Terkait penyebab kebakaran, penyelidikan akan dilakukan setelah api berhasil dipadamkan dan proses pendinginan selesai.

“Pasca-pemadaman, petugas akan menyelidiki penyebab dan dampak kebakaran. Ini merupakan bagian dari proses penyelidikan yang akan dilakukan setelah situasi terkendali,” jelasnya.

Gun Gun memastikan bahwa tidak ada korban jiwa akibat kebakaran tersebut, dan lansia yang terjebak di dalam rumah telah dievakuasi dengan selamat.

“Sementara ini, tidak ada korban jiwa. Namun, kami berhasil menyelamatkan lansia yang terjebak di dalam rumah akibat asap,” katanya.

Lebih lanjut, dia menjelaskan bahwa petugas sedang berupaya untuk melakukan penyekatan agar api tidak merembet ke bangunan lain, termasuk pom bensin yang berdekatan dengan pabrik.

“Alhamdulillah, upaya penyekatan tampaknya berhasil, dan kami berharap agar api tidak merambat ke perumahan lainnya,” tutupnya.

 

Berita Utama

Scroll to Top