Ketua DPRD Dukung Pemkot Cimahi Permudah Akses Pendidikan

Akses pendidikan
Ketua DPRD Kota Cimahi, Wahyu Widyatmoko

CIMAHI, NyaringIndonesia.com – Ketua DPRD Kota Cimahi mengapresiasi pelaksanaan Edu Fair 2025 yang menampilkan sejumlah sekolah di Kota Cimahi dengan beragam keunggulan yang mereka miliki.

Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!

Menurutnya, Edu Fair merupakan semangat kolaboratif antar sekolah baik tingkat menengah maupun tingkat atas.

Senada dengan Wali Kota Cimahi Ngatiyana, ia  menegaskan  bahwa menimba ilmu  pendidikan tak selamanya  mesti di sekolah negeri.

“Saya pikir kwalitas sekolah swasta saat ini, bisa bersaing dengan sekolah negeri, untuk itu, saya sangat setuju  dengan yang disampaikan Pak Wali Kota.” tegas Wahyu Widyatmoko usai hadiri pembukaan Edu Fair di SMKN 1 Cimahi. Sabtu (17/05/25).

Terkait pembayaran iuran sekolah swasta bagi siswa  yang kurang mampu, Wahyu mengakui selalu berkoordinasi  dengan  Pemkot Cimahi, guna membahas anggaran  pendidikan bagi  masyarakat.

Pembahasan difokuskan pada biaya pendidikan  bagi siswa kurang mampu. Hal ini merupakan salah satu langkah untuk meringankan  beban biaya pendidikan bagi siswa kurang mampu.

“Dalam pembahasan itu. kita hitung secara bersama APBD kita, untuk memastikan anggaran yang akan digunakan nantinya.” ujarnya.

Lebih lanjut, Wahyu mengatakan, seandainya APBD Kota Cimahi  memungkinkan untuk pembiyaan SPP dan DSP bagi siswa kurang mampu, maka akan sangat meringankan beban sekaligus mempermudah akses pendidikan bagi mereka.

“Jika memungkinkan diperubahan 2025, jika memungkinkan ya, namun jikan tidak mungkin diperubahan 2026, bakal direalisasikan.” pungkasnya.  (Bzo)

 

==============

Disclaimer:

Artikel ini bertujuan untuk memperkaya informasi pembaca. Nyaringindonesia.com mengumpulkan informasi ini dari berbagai sumber relevan dan tidak terpengaruh oleh pihak luar.

Jangan lupa untuk terus mengikuti kami untuk mendapatkan informasi terkini berita Nyaring Indonesia lainnya di Google News

Berita Utama