Search
Close this search box.

Kisah Guru SMK di Yogyakarta Jadi Model Busana Demi Dukung Karya Murid, Sempat Diolok Sesama Guru

Indra Gunawan Guru SMKN 1 Pandak, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY)
Indra Gunawan Guru SMKN 1 Pandak, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY)

Bantul, NyaringIndonesia.com – Seorang guru SMK di Yogyakarta bernama Indra Gunawan menjadi sorotan publik karena aksinya yang tak biasa.

Indra, yang mengajar di SMKN 1 Pandak, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), rela menjadi model busana untuk mendukung karya murid-muridnya.

Seorang guru yang aktif di TikTok dengan akun @alaindra, sering membagikan foto-foto dirinya mengenakan busana rancangan para siswa.

Aksi inspiratifnya ini dilakukan untuk memotivasi dan memberikan dukungan penuh kepada murid-muridnya yang tengah belajar desain dan produksi busana.

Meskipun niat baiknya untuk mendukung siswa, Indra sempat menghadapi olok-olok dari sesama guru. Namun, hal itu tidak menyurutkan semangatnya.

Indra percaya bahwa dukungannya sebagai guru sangat penting untuk menumbuhkan kepercayaan diri dan keterampilan siswa dalam bidang fashion.

“Saya ingin menunjukkan kepada siswa bahwa karya mereka layak diapresiasi dan dipamerkan. Semoga ini bisa menjadi motivasi tambahan bagi mereka untuk terus berkarya,” ujar Indra.

Aksi Indra yang membagikan foto-fotonya sebagai model di TikTok telah menarik perhatian banyak orang dan mendapatkan pujian.

Tindakan guru yang penuh dedikasi ini menjadi inspirasi bagi banyak orang, menunjukkan betapa pentingnya peran seorang guru dalam mendukung dan memotivasi siswa.

Berita Utama