Search
Close this search box.

Laga Perdana BRI Liga 1 2024/2025, Persib Bungkam Psbs

David da Silva Berhasil mencetak gol keduanya di laga perdana Liga1 2024/2025

BANDUNG, NyaringIndonesia.com – Persib Bandungย berhasil meraih kemenangan telak 4-1 atas PSBS Biak dalam pertandingan perdana BRI Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jumat (9/8/2024) malam.

Di hadapan ribuan Bobotohย yang memadati stadion, Persib langsung tampil menekan sejak awal pertandingan.

Beberapa peluang emas tercipta melalui aksi David da Silva dan rekan-rekannya, namun belum ada yang berbuah gol.

Kebuntuan akhirnya terpecahkan pada menit ke-18 ketika David da Silva mencetak gol setelah menerima umpan matang dari Dimas Drajad, membawa Persib unggul 1-0.

Meski sudah unggul, Persib tidak mengendurkan serangan. Mereka hampir menggandakan keunggulan lewat sundulan Dimas Drajad, namun sayang, bola masih belum menemui sasaran.

Persib terus menekan untuk menambah gol, kali ini giliran Mailson Lima yang hampir mencatatkan namanya di papan skor. Namun, sepakannya masih bisa diamankan oleh kiper PSBS Biak.

Menjelang akhir babak pertama, Persib memiliki beberapa peluang tambahan, namun sayangnya tidak ada yang berhasil dikonversi menjadi gol. Babak pertama pun berakhir dengan skor 1-0 untuk keunggulan Persib.

Memasuki babak kedua, PSBS Biak berusaha keras mengejar ketertinggalan. Usaha mereka membuahkan hasil pada menit ke-52 saat Alexandro Dos Santos berhasil menyamakan kedudukan melalui sundulannya, mengubah skor menjadi 1-1.

Persib merespons dengan melakukan pergantian pemain pada menit ke-59. Beckham Putra Nugraha, Mateo Kocijan, dan Henhen Herdiana masuk menggantikan Dimas Drajad, Mailson Lima, dan Robi Darwis.

Kehadiran pemain pengganti membawa energi baru bagi Persib. Pada menit ke-65, Beckham Putra Nugraha mencetak gol melalui sundulan, memanfaatkan umpan dari Ciro Alves, membuat Persib kembali unggul 2-1.

Unggul kembali, Persib semakin percaya diri. Ciro Alves menambah keunggulan Persib menjadi 3-1 pada menit ke-77. Tiga menit kemudian, Marc Klok digantikan oleh Adam Alis.

Pada menit ke-85, David da Silva mencetak gol keduanya di pertandingan ini, memperbesar keunggulan Persib menjadi 4-1. Satu menit kemudian, Dedi Kusnandar digantikan oleh Rachmat Irianto.

Tertinggal dengan selisih tiga gol, PSBS Biak berusaha memperkecil ketertinggalan. Mereka mencoba menekan pertahanan Persib, tetapi upaya tersebut berhasil digagalkan oleh lini belakang Persib.

Skor 4-1 bertahan hingga peluit akhir dibunyikan, memastikan kemenangan gemilang bagi skuat Maung Bandung.

Berita Utama