Search
Close this search box.

Latihan Gabungan Sispamkota Guna Pengamanan Pilkada 2024

Sispamkota
Dandiim 0609 Cimahi Letkol Arm Boby S.I.P.

CIMAHI, NyaringIndonesia.com –ย  Komandan Kodim 0609/Cimahi, Letkol Arm Boby, S.I.P., menghadiri kegiatan Latihan Gabungan Sistem Pengamanan Kota (Sispamkota) yang diselenggarakan dalam rangka persiapan Pengamanan Pemilu 2024.

Acara ini merupakan bagian dari upaya untuk memastikan keamanan dan kelancaran Pilkada serentak mendatang.

Dalam kesempatan tersebut, Letkol Arm Boby menyampaikan apresiasi kepada Kapolres Cimahi atas pelaksanaan simulasi Sispamkota.

“Sispamkota adalah mekanisme penting dalam menangani permasalahan yang mungkin timbul selama pilkada. Latihan ini merupakan langkah krusial untuk memastikan segala sesuatunya berjalan dengan baik,” ungkapnya saat Acara Simulasi Sispamkota, di lapangan Brigif Cimahi pada Kamis (15/08/24).

Letkol Arm Boby berharap Pilkada 2024 di Kota Cimahi dan Kabupaten Bandung Barat dapat berjalan dengan aman dan lancar.

Ia mengajak seluruh stakeholder terkait untuk bersama-sama memiliki rasa tanggung jawab sesuai dengan tugas dan fungsinya.

“Koordinasi yang baik antar lembaga dan pihak terkait sangat penting. Dengan kerja sama, kita dapat memastikan proses pilkada berlangsung tanpa kendala,” tambahnya.

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan untuk meningkatkan kesiapsiagaan dan koordinasi dalam menghadapi Pilkada, memastikan keamanan dan ketertiban di wilayah tersebut. (Bzo)

Berita Utama