Duel Tajam 3 Bomber Brasil: David da Silva, Ciro Alves, dan Alex Martins Ferreira di Laga Uji Coba Persib vs. Dewa United

bomber
Striker persib bandung ciro alves dan david da silva

BOGOR, Nyaringindonesia.com – Laga uji coba antara Persib dan Dewa United di Lapangan Megamendung, Bogor, sore nanti, menjanjikan aksi seru dari tiga bomber asal Brasil yang tengah merajai daftar top skor Liga 1 musim ini.

Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!

Ketiga pemain tersebut adalah David da Silva dari Persib yang telah mengemas 14 gol, Ciro Alves dari Persib dengan 10 gol, dan Alex Martins Ferreira (Dewa United) yang mengoleksi 12 gol.

Meski pertandingan hanya bersifat uji coba, para suporter dan pencinta sepak bola Tanah Air sangat antusias menyambut aksi ketiga bomber Brasil ini.

Sebelumnya, pada pertemuan di Stadion Indomilk Arena pada 26 November 2023, Persib berhasil mengalahkan Dewa United dengan skor 5-1. David da Silva mencetak brace dan satu assist, sedangkan Ciro Alves mencetak hattrick dan satu assist.

Pada pertemuan pertama di Stadion GBLA pada 14 Juli 2023, Dewa United berhasil menahan imbang Persib 2-2, dan Alex Martins Ferreira sukses mencetak satu gol.

Meskipun usia ketiganya sudah tidak muda lagi, tetapi mereka membuktikan bahwa kualitas dan kontribusi mereka tetap luar biasa.

Statistik Liga 1 musim 2023/2024 menunjukkan ketiga pemain tersebut memiliki kontribusi yang seimbang: David da Silva mencetak 14 gol dan empat assist dari 21 laga, Ciro Alves mencetak sepuluh gol dan lima assist dari 21 laga, sedangkan Alex Martins mencetak 12 gol dan dua assist dari 22 laga.

Pertemuan sore nanti menjadi kesempatan bagi ketiganya untuk menunjukkan kekuatan dan keterampilan mereka di lapangan.

Kick-off laga uji coba di Lapangan Megamendung dijadwalkan pada pukul 15.30 WIB. Publik sepak bola Tanah Air menantikan pertandingan yang sarat gairah dan ketegangan ini.

Berita Utama