Perumahan ARHASS VILLA

Kecelakaan di Jalan Raya Puncak: Satu Orang Luka Berat Akibat Pohon Tumbang

kecelakaan
pohon tumbang di Jalan Raya Puncak Cianjur
CIANJUR, Nyaringindonesia.com – Sebuah insiden kecelakaan terjadi di Jalan Raya Puncak, tepatnya di Kampung Pengkolan, RT01/03, Desa Ciloto, Kecamatan Cipanas, Kabupaten Cianjur. Seorang pengendara motor mengalami luka berat setelah tertimpa pohon tumbang.

Kasat Lantas Polres Cianjur, AKP Adhi Prasdya, menyampaikan bahwa pohon tumbang menimpa satu unit mobil pribadi dan seorang pengendara motor.

Mobil yang terkena dampak adalah Toyota Avanza dengan nomor polisi F 1645 YA, dan pengemudinya, Andri Imanuel Lumban Gaol, mengalami luka ringan.

Sementara itu, seorang pengendara motor yang tertimpa pohon mengalami luka berat, termasuk patah tulang. Identitas korban belum diketahui, namun korban sudah dilarikan ke RSUD Cimacan untuk mendapatkan perawatan medis.

Petugas gabungan dari BPBD, Brimob Cipanas, Armed 5 Cipanas, Polres Cianjur, PUPR, dan PMI Cianjur terlibat dalam upaya penanganan terhadap pohon tumbang yang menutup badan jalan.

Akibat kejadian ini, arus lalu lintas dari arah Cianjur menuju Bogor dan sebaliknya mengalami kemacetan.

Petugas Satlantas juga dikerahkan ke lokasi kejadian untuk mengatur arus lalu lintas di sekitar area kecelakaan. Hujan deras sebelumnya diyakini menjadi penyebab pohon tumbang, dan penanganan masih terus dilakukan oleh petugas di lokasi.

Berita Utama

Scroll to Top