Search
Close this search box.

Perebutan Tiket Liga 1 Semakin Sengit, Empat Tim Bersiap Hadapi Semifinal Liga 2 2023/2024

empat tim
Perebutan Tiket Liga 1 Semakin Sengit, Empat Tim Bersiap Hadapi Semifinal Liga 2 2023-2024 (Dok PT LIB)

JAKARTA, Nyaringindonesia.com – Kompetisi Liga 2 2023/2024 memasuki babak baru yang semakin seru dengan kehadiran empat tim tangguh.

PSBS Biak, Persiraja Banda Aceh, Semen Padang, dan Malut United siap bersaing ketat untuk memperebutkan tiket menuju babak selanjutnya, demikian hasil drawing yang digelar pada Senin (5/2/2024).

Menurut hasil drawing, Persiraja Banda Aceh akan berhadapan dengan PSBS Biak di babak empat besar, sementara Malut United harus melewati tantangan Semen Padang untuk mempertahankan asa meraih predikat juara.

Dua leg pertandingan akan memastikan tim mana yang layak melangkah ke babak selanjutnya.

Dua tim pemenang akan bertemu di partai puncak, sementara dua sisanya akan bersaing memperebutkan slot promosi terakhir ke Liga 1.

Sebagai upaya untuk memperluas cakupan penonton, official broadcaster Pegadaian Liga 2 2023/2024, SCM, berkomitmen untuk menyiarkan seluruh partai semifinal melalui berbagai platform resminya.

Enam pertandingan akan disiarkan secara langsung di saluran free-to-air Indosiar, sementara dua pertandingan lainnya dapat diakses melalui platform OTT Vidio atau jaringan TV kabel Nex Parabola.

Deputy Director Programming Indosiar, Ekin Gabriel Subakty, menjelaskan pembagian siaran ini, “Kalau untuk pertandingan, dari 8 (laga semifinal), karena adanya limitasi, Indosiar menyiarkan 6.

Akan tetapi, Vidio dan Nex Parabola akan menyiarkan seluruh 8 pertandingan.”

Penyelenggaraan Liga 2 sendiri memang cukup diminati oleh penonton televisi. Menurut Ekin Gabriel, faktor klimaks persaingan yang dibangun melalui sistem pembabakan menjadi daya tarik utama.

“Ketertarikannya (Liga 2) sama besar (dengan Liga 1) karena ini kan klubnya beda, daerahnya beda. Kemudian yang menarik dari Liga 2 ini sistem pembabakannya, jadi ada klimaksnya,” ujar Ekin.

Jadwal semifinal telah diumumkan, dimulai dengan leg pertama pada 25 Februari 2024, yang akan menampilkan Persiraja Banda Aceh vs PSBS Biak dan Malut United vs Semen Padang.

Sementara leg kedua akan digelar pada 29 Februari 2024, dengan PSBS Biak vs Persiraja Banda Aceh dan Semen Padang vs Malut United.

Pertarungan ketat dan agenda yang penuh tantangan ini memastikan bahwa penggemar sepak bola Tanah Air dapat menantikan momen epik dalam perebutan tiket menuju Liga 1. Kami akan terus menyajikan informasi terkini seputar perkembangan Liga 2 2023/2024.

Berita Utama