Perumahan ARHASS VILLA

Bos Besar Beri Janji Bonus Fantastis Jika Persib Menang Lawan Borneo FC

Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), H. Umuh Muchtar
Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), H. Umuh Muchtar
Bandung, NyaringIndonesia.com – Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Umuh Muchtar siap berikan bonus kepada penggawa Persib jika sukses mengalahkan Borneo FC dalam lanjutan pekan ke-33 Liga 1 23/24.

Saat ini Maung Bandung memang sudah mengantongi tiket ke babak championship series Liga 1 2023/2024. Tapi Umuh Muchtar meminta para penggawa Persib berleha-leha, lantaran 3 poin masih tetap menjadi target yang harus dipenuhi.

Memang pemain perlu berjaga-jaga agar tidak mengalami cedera jelang regular series. Meski begitu, permainan terbaik wajib diperlihatkan seperti ketika menekuk Persebaya dengan skor 3-1 di pekan ke-32.

Saya sudah bilang, justru di dua kali pertandingan lagi kita usahakan untuk menang. Tapi nanti menjaga jangan sampai ada yang cedera ya,” “Main landai, tapi buktikan seperti sekarang ya begitu,” ujar Umuh di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Sabtu (20/4/2024).

Laga terdekat yang akan dihadapi Persib adalah menjamu Borneo FC pada Kamis (25/4/2024) di Bandung. Ini jadi laga yang mempertemukan dua tim berperingkat teratas di klasemen sementara Liga 1 2023/2024.

Karena itu, Umuh meminta tim untuk bisa memenangkan pertandingan melawan Pesut Etam.

Bahkan dia sudah menyiapkan bonus untuk armada Maung Bandung jika bisa menghasilkan tiga poin di pekan ke-33 nanti dilansir persib.co.id

“Ya justru dengan Borneo itu harus menang dan saya kasih bonus juga luar biasa yang tidak biasa mereka terima. Tadi saya sudah janjikan, nanti hari Kamis saya akan janji kepada kalian dan kalian juga harus janji kepada saya,” lanjut dia.

Persib sendiri baru memainkan melawan Persebaya dan memetik kemenangan 3-1. Umuh mengaku senang dengan permainan tim yang menunjukkan daya juang.

Catatan tidak menang di dua laga terakhir jadi cambuk untuk pemain agar bermain maksimal.

“Ya positif lah karena kita pun udah bilang jangan sampai kita berleha-leha, jadi harus memperlihatkan. Karena kita punya impian buat juara agar terwujud,” ujar pria berusia 75 tahun ini.

Ketika menghadapi Persita di laga sebelumnya, masalah kelengahan jadi pekerjaan rumah yang perlu dibenahi tim.

Mengingat saat itu keunggulan yang didapat harus sirna di menit akhir dan dua poin melayang. Tapi pada laga melawan Persebaya, ada motivasi yang tinggi dari pemain untuk tampil fokus dan konsisten selama 90 menit.

Meski sempat kerepotan di awal babak pertama, akhirnya perjuangan membuahkan hasil dan Persib kembali melaju di jalur kemenangan. “Jadi memperlihatkan kepada publik permainan yang bagus. Setengah babak mainnya tidak begitu bagus, karena terbawa arus oleh Persebaya Surabaya,”

“Karena mereka (Persebaya) bertahan, kita juga main landai. Alhamdulillah setelah itu berbuat, berbuat, berbuat dan akhirnya bisa menang 3-1,” tandas Umuh.***

Berita Utama

Scroll to Top